Bata ekspos merupakan istilah dimana bangunan rumah tidak disemen dengan halus pada dindingnya. Ya, membiarkan area dinding terbuka dengan bata yang tampak merupakan salah satu aksen yang bisa diberikan untuk konsep rumah minimalis. Rumah minimalis dengan bata ekspos memiliki kelebihannya sendiri, salah satunya selain menampilkan kesan minimalis yang kental juga membuat rumah berkesan lebih membumi dan dekat dengan alam.
Rumah minimalis yang biasa identik dengan kesan modern menjadi lebih membumi dan alami dengan aksen bata ekspos. Dibawah ini kami memiliki tiga contoh gambar rumah minimalis dengan bata ekspos yang bisa Anda tiru. Dari contoh yang kami berikan dibawah ini, bata ekspos menjadi salah satu elemen utama pada untuk rumah minimalis. Ditampilkan pada sisi depan, bata ekspos seakan menjadi identitas tersendiri bagi rumah minimalis.Simak tiga contoh gambar rumah minimalis dengan bata ekspos yang kami sertakan dalam foto dibawah ini.
3 Gambar Rumah Minimalis Bata Ekspos
Untuk rumah minimalis, bata ekspos dapat dijadikan akses saja pada dinding depan atau diaplikasikan pada seluruh bagian dinding rumah. Aplikasi sebagian dinding rumah dengan bata terbuka menampilkan kesan minimalis yang masih sarat dengan elemen modernitas. Sedangkan bila seluruh dinding dibuat dengan aksen bata ekspos, maka rumah natural yang dekat dengan alam akan lebih terasa.
Seperti yang tampak pada tiga contoh gambar rumah minimalis dengan bata ekspos yang bisa Anda tiru diatas, bila menggunakan aksen bata ekspos untuk seluruh dinding, ada baiknya elemen yang lain dibuat sesederhana mungkin. Tentu agar kesan minimalis tetap terasa di desain rumah tersebut. Masih ingin tahu lebih banyak?
0 Response to "3 Gambar Rumah Minimalis Bata Ekspos"
Posting Komentar